Mampirlah ke taman surga
Al Baqiyatush Sholihat (amal kebaikan yang terus menerus) lebih baik pahalanya di sisi Tuhan mu dan sebaik-baiknya amal

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Pembicara : Hubabah Ummu Salim (Istri Al Habib Umar bin Hafidz)
Penerjemah : Ustadzah Aisyah Farid BSA

Tempat : MT Al Humaira
Tanggal : 21 Agustus 2022

Nabi ﷺ bersabda,

اِذَامَرَرْتُمْ بِرِيَاضِ الْجَنَّةِ فَارْتَعُوْاقَالُوْ ايَارَسُوْلَ اللَّهِ وَمَارِيَاضُ الْجَنَّةِ؟ قَالَ مَجَالِسُ الْعِلْمِ

Jika kalian melewati taman-taman surga, maka mampirlah,
Sahabat bertanya, apa itu taman surga ya Rasul ? Taman surga adalah tempat kita berkumpul berdzikir, menuntut ilmu, dan juga hal-hal yang berkenaan dengannya.

Lalu sahabat bertanya apa itu makna mampir wahai Rasul?
Maka Nabi ﷺ menjawab, 4 kalimat yang jika kita membacanya maka kita dikatakan mampir atau bertamasya di taman surga yaitu, (subhanallah, alhamdulillah, laailaahaillallah, Allahuakbar)

سُبْحَانَ اللَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ وَاللَّهُ أَكْبَرُ

Jika kalian datang ke tempat semacam itu (majelis ilmu), bacalah 4 kalimat tersebut. Tidaklah dibacakan sebuah maulid kecuali pasti didapati kalimat-kalimat itu. Maka ini adalah bentuk dari mengikuti perintah yang dikatakan Nabi ﷺ, mampirlah/ bersenang-senanglah di taman surga.

4 Kalimat tersebut dijuluki Al Baqiyatush Sholihat dari Allah.
Allah ﷻ berfirman
اَلۡمَالُ وَ الۡبَـنُوۡنَ زِيۡنَةُ الۡحَيٰوةِ الدُّنۡيَا‌ ۚ وَالۡبٰقِيٰتُ الصّٰلِحٰتُ خَيۡرٌ عِنۡدَ رَبِّكَ ثَوَابًا وَّخَيۡرٌ اَمَلًا
(QS. Al Kahfi : 46)

Harta dan anak-anak hanyalah perhiasan dunia, dan Al Baqiyatush Sholihat (amal kebaikan yang terus menerus) lebih baik pahalanya di sisi Tuhan mu dan sebaik-baiknya amal.

Setelah firman Allah, kalimat yang utama diucapkan yaitu Al Baqiyatus Sholihat yaitu 4 kalimat yang tadi. Maka bacalah kalimat (subhanallah, alhamdulillah, laailaahaillallah, Allahuakbar)

Setiap kalimat yang dibaca, menyebabkan satu ta​​naman tumbuh di dalam surga, dan setiap orang yang membacanya, membuat tanamannya menjadi tumbuh disana.

والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ